Universitas Atma Jaya Yogyakarta image 1

Pengantar

Kepada segenap Civitas Academica UAJY yang saya cintai dan banggakan,


“Transformation is a journey without a final destination”


Mengutip kalimat yang disampaikan oleh seorang tokoh bernama Marilyn Ferguson dapat terlihat bahwa proses transformasi merupakan suatu hal yang tidak berujung dan perlu dilakukan melalui adaptasi dan perubahan. Adaptasi dan transformasi merupakan suatu keniscayaan yang tidak terelakkan, agar kita dapat mengikuti tuntutan dan perkembangan zaman, dengan tetap mempertahankan nilai-nilai kebaikan dalam sebuah organisasi.

Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) menyadari pentingnya logo sebagai representasi dari institusi yang memiliki kekhasan dan kedalaman berdasarkan filosofi yang dimiliki oleh universitas. Pada tahun 2003, Universitas Atma Jaya Yogyakarta telah mengubah visualisasi logonya dengan berbagai pertimbangan. Upaya yang dilakukan ini, salah satunya bertujuan untuk menunjukkan bahwa Universitas Atma Jaya Yogyakarta merupakan universitas yang independen dalam penyelenggaraan pendidikan, yang dimiliki oleh Yayasan Slamet Rijadi Yogyakarta.

Dalam implementasi logo yang telah berjalan selama beberapa tahun ini, ternyata ditemukan banyak kendala dalam penggunaannya. Persoalan implementasi ini berupa inkonsistensi penggunaan logo sebagai sebuah representasi identitas universitas. Sebagai representasi “wajah” institusi, inkonsistensi implementasi logo tentu memberikan dampak/risiko kerugian bagi institusi. Oleh karena itu, universitas kemudian membentuk tim evaluasi logo UAJY yang terdiri dari Bapak Dr. Ir. B. Sumardiyanto, M.Sc., Bapak Trias Mahendarto, S.T., M.Arch., dan Bapak Alexander Beny Pramudyanto, M.Si., untuk melakukan kajian dan rekomendasi terkait persoalan yang dihadapi. Diskusi panjang antara tim logo dan universitas membuahkan hasil berupa transformasi logo UAJY untuk memperkuat identitas tanpa mengubah filosofi, nilai dan makna yang terkandung dalam logo. Pada Upacara Dies Natalis ke-55 UAJY, serta melalui dukungan berbagai pihak, transformasi logo UAJY telah diluncurkan secara resmi. Transformasi ini kemudian diaplikasikan melalui Pedoman Logo Universitas secara lengkap, yang dapat diakses oleh seluruh pihak internal maupun eksternal UAJY.

Pedoman logo universitas bertujuan memberikan gambaran konkret mengenai aturan penggunaan logo serta implementasinya dalam berbagai aspek yang dibutuhkan oleh seluruh Civitas Academica UAJY. Universitas mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan membantu dalam proses penyusunan Pedoman Logo Universitas ini. Universitas berharap pedoman logo ini dapat menjadi dasar bagi seluruh Civitas Academica dalam rangka membangun, menyelaraskan, serta memperkuat identitas dan nilai UAJY melalui penggunaan logo resmi universitas di berbagai media dan aktivitas secara internal maupun eksternal. Jika terdapat informasi yang ingin ditanyakan terkait panduan logo ini, dapat menghubungi call center KHSP UAJY di nomor (0274) 487711 ext. 2224, 0811 251 2015, atau email humas@uajy.ac.id. Terima kasih.

 

 

Rektor,


Prof. Ir. Yoyong Arfiadi, M.Eng., Ph.D.

Berita

Thumbnail Berita

Pengumuman

Thumbnail Pengumuman